Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara mudah membuat nasi tumpeng

Nasi tumpeng merupakan cara penyajian nasi dengan membentuk kerucut menyerupai gunung, yang di hiasai oleh beragam lauk pauk dan sayuran. Di Indonesia nasi tumpeng ini identik dengan kuliner untuk perayaan seremoni, seperti upacara, sukuran, dan bahkan sebagai hidangan praktek prakarya anak sekolah. 

Nasi tumpeng sendiri ada dua macam, yakni ada yang menggunakan nasi putih ada pula yang menggunakan nasi kuning. Biasanya orang-orang membuat tumpeng dengan menggunakan  nasi kuning.

Ada banyak orang yang menganggap pembuatan nasi tumpeng ini ribet dan susah. Sebenarnya mudah saja dalam pembuatan nasi tumpeng ini. Untuk lebih jelasnya silahkan simak cara mudah membuat nasi tumpeng di bawah ini.
sensasi rasa
tumpeng dengan nasi putih (dok. Pribadi)


Resep nasi kuning
  • 5cm kunyit
  • 2 cm lengkuas
  • 5 cm jahe
  • 2 batang serai
  • 3 lembar daun salam
  • 2 lembar daun pandan
  • 5 butir bawang putih
  • 1 kilo beras
  • 900 ml santan
  • Garam dan penyedap rasa secukunya.
Cara pembuatannya
  • Bersihkan beras dengan air bersih, kemudian rendam dengan air
  • Haluskan bawang merah, kunyit, lengkuas, jahe dan garam. Lalu masukkan ke dalam santan, kemudian aduk-aduk hingga rata. setelah itu masak hingga mendidih.
  • Buang air rendaman beras, kemudian siaram beras itu dengan santan yang telah dimasak berserta bumbu tadi. Siramkan dengan cara disaring.
  • Masukkan daun salam dan serai, kemudian rebus beras dengan menggunakan api kecil. Tambahkan kembali daun salam dan serai dan rebus kembali sampai air menyusut dan beras hampir matang.
  • Apabila tingkat kematangan telah sesuai, ambil daun salam dan serai dari dalam beras.
  • siapkan panci dan air untuk mengukus beras tadi. Terlebih dahulu rebus dulu airnya. Setelah air panas, kukus beras dalam panci lalu tambahkan daun pandan. Kukus nasi hingga benar-benar matang.
  • Setelah nasi matang, angkat dan biarkan nasi dingin pada suhu ruangan sebelum dibentuk menjadi bentuk kerucut.
Untuk kamu yang gak mau ribet, kamu dapat juga menggunakan rice cooker.

 Bahan pelengkap nasi tumpeng
  • tempe dan tahu goreng
  • ayam goreng atau ayam bakar
  • ikan teri dengan kacang tanah goreng
  • perkedel kentang
  • irisan telur dadar
  • telur rebus yang dibelah-belah menjadi dua bagian
  • sambal goreng
  • lalapan (tomat, irisan mentimun, daun selada, daun kemangi)
  • kerupuk
Cara menghias nasi tumpeng

Setelah kamu memasak semua bahan-bahan di atas, sekarang tinggal membentuk nasi tumpeng dan menghiasinya.
  • untuk alas tumpeng kamu dapat mengunakan tampah bambu (nyiru, Snd.), alasi bagian atas tampah dengan daun pisang.
  • bentuk nasi dengan menggunakan pengukus berbentuk kerucut (aseupan, Snd.) agar lebih rapi.
  • setelah itu letakan di bagian tengah tampah/nyiru.
  • letakan lauk pauk di sekeliling nasi tumpeng, tata dengan rapi.
  • untuk hiasan kamu dapat menggunakan lalapan yang ditata melingkar (dapat disesuaikan dengan imajinasi kamu.
Nah, gimana mudah kan membuat nasi tumpeng ini? silahkan berkreasi dirumah.